ELMUNA MEMBUKA KURSUS ONLINE

Pengertian Kursus Online atau Belajar Online

Kursus online atau belajar online adalah serangkaian pengalaman instruksional dengan menggunakan jaringan digital untuk berinteraksi, belajar dan berdiskusi. Kursus online tidak memerlukan pertemuan tatap muka di lokasi fisik. Kursus serupa seperti kursus web-centric (juga disebut hybrid atau blended learning) mirip dengan kursus online, tetapi membutuhkan kelas atau pertemuan tatap muka terjadwal yang teratur.

 

Teknologi Pendidikan

Teknologi pendidikan telah maju sedemikian rupa sehingga jarak geografis dijembatani dengan penggunaan alat yang membuat Anda merasa seperti di dalam ruangan, Anda merasa tetap berada di dalam kelas. Kursus online yang bagus dan efektif harus menawarkan kemampuan untuk berbagi materi dalam semua jenis format seperti video, tayangan slide, dokumen word, excel dan PDF. Melakukan webinar (live online classes) dan instructor-led training adalah salah satu cara yang baik untuk berkomunikasi dengan trainers.

 

Beberapa perkembangan terpenting dalam training telah terjadi sejak munculnya internet. Saat ini kita telah berpengalaman dalam penggunaan smartphone, pesan teks dan penggunaan internet sehingga berpartisipasi dalam dan menjalankan kursus online telah menjadi hal yang sederhana. Kursus online memungkinkan peserta training tetap saling berhubungan dan mendiskusikan hal-hal yang berkaitan dengan kursus.

 

Kenapa Kita Harus Kursus Online ?

  1. Bisa Kapan Saja dan Di Mana Saja

Salah satu keuntungan belajar online adalah kamu bisa belajar kapan saja dan di mana saja. Cukup bawa satu media, semua materi sudah bisa dipelajari. Yang terpenting dalam kursus online menyediakan perangkat sendiri baik laptop maupun Handphone, ada jaringan internet bisa melalui wifi atau menggunakan tetring dengan Handphone.

 

  1. Tidak Repot

Dengan kursus online peserta tidak usah datang ke lokasi lembaga sehingga calon peserta yang tempat tinggalnya jauhpun bisa mengikuti baik dalam kota, luar kota bahkan sampai luar negeri, simpel dan tidak mereptkan

 

  1. Hemat Biaya dan Waktu

Kenapa kalian harus mulai belajar online adalah pastinya belajar online akan lebih menghemat biaya dan waktu kalian. Bayangkan, kalau kalian harus menggunakan kertas dalam proses belajar, kalian masih harus membagi waktu dan biaya untuk membeli buku, print materi, fotokopi berkas, dan lain-lain.

Simpan materi-materi belajar kalian di dalam ponsel pintar, tab, atau laptop milik kalian.

Daripada bingung-bingung lagi mau belajar online ke mana, kalian langsung kunjungi situs web elmunakebumen.com berbagai informasi sudah ada di website.

Leave a Comment

Your email address will not be published.